Indomie Cabe Ijo? Apakah sepedes cabe ijo? Review indomie cabe ijo



Ini bukan produk baru dari Indomie. Saya sudah pernah beli dan merasakan indomie varian ini sebelumnya. Tapi nggak ada salahnya kan kalau sekarang saya beli lagi dan nulis review di sini. Saya yakin pasti masih banyak yang penasaran karena belum nyoba. Jadi kita mulai review saja ya.

Indomie ini cuma punya 2 jenis bumbu yang terdapat di bungkusnya. Yaitu bumbu bubuk dan bumbu yang bikin mie ini ijo. Apa lagi kalau bukan bumbu cabe ijo. Bumbu cabe ijo ini berbentuk minyak. Seperti bumbu minyak biasanya, dia dibungkus dengan plastik bening biar kita bisa liat. Nampak potongan cabe ijo ya di sana. Ketika dibuka dan dikeluarkan, sayangnya kita susah untuk mengeluarkan semua potongan itu ke piring. Ada saja yang tertingga. Tapi itu bukan masalah besar.

Bumbu yang satu lagi adalah bumbu bubuk. Seperti biasa. Yang jadi spesial adalah bumbu ini punya semacam serbuk hijau. Entah ini serbuk cabai atau sayur kering seperti bumbu mie instan biasa. Yang pasti bumbu ini dibungkus sama seperti bumbu bubuk mie biasa.

Kalau mie yang ada sama persis dengan Indomie Original. Tidak tebal seperti mie goreng Aceh. Juga tidak pipih seperti mie burung dara. Pokoknya nggak ada yang spesial dengan bagian ini.

Setelah direbus, aku masukkan ke mangkok bersama bumbu yang sudah saya buka tadi. Saya sengaja menggunakan mangkok (bukan piring) karena biar keliatan banyak saja. Soalnya menurut saya naruh mie instan di piring itu bisa membuat mienya kelihatan sedikit. Mengingat porsi indomie cabe ijo ini sama dengan indomie goreng biasa. Bukan indomie goreng jumbo.




Ketika sudah diaduk, saya tidak melihat warna hijau seperti yang ada di bungkusnya. Hijau sih. Tapi tidak sehijau itu. Warnanya justru pucat dan tidak menggugah selera makan. Tapi itu bukan jadi masalah. Karena buat mie instan, yang kita cari bukan penampilannya, tapi rasanya.

Saya sengaja menaruh telur ceplok karena pengen saja. Yang penting saya tidak mencapur telurnya saat merebus. Karena itu bisa merubah rasa, dan menjadikan review ini tidak adil.

Oke. Sekarang rasanya. Eh, aromanya saja deh. Mie ini punya aroma cabe ijo yang sangat segar. Hampir seprti cabe beneran. Itu bisa mengobati penampilannya yang jelek tadi.

Lalu bagaimana dengan rasanya? Jujur mie ini tidak menghadirkan rasa pedas yang membakar lidah. Sebagai orang yang gemar makan pedas, saya tidak menemukan pedas sekali. Pokoknya nggak pedas deh. Dari tingkat kepedasan 1 - 10, saya kasih indomie cabe ijo ini level 2. Nggak pedes. Aroma mie ini memang menipu. Kepedasan ini kalah dengan indomie Ayam Geprek.

Itu pendapat saya. Mungkin kamu punya pendapat berbeda. Mungkin kamu bisa kepedesan makan mie ini. Siapa tahu.

Indomie cabe ijo ini saya dapatkan dengan harga Rp. 3.000. Itu lebih mahal dari indomie biasa yang harganya sekitar 2.500. Tapi apakah indomie ini pantas dibeli?

Jawabannya iya. Dan jawaban ini untuk orang-orang yang nggak tahan pedas dan ingin merasakan mie pedas, tapi takut dengan samyang, pop mie dower, pop mie gledek, dll. Namun jika kamu nyari mie instan buat membakar lidah, ini bukan jawabannya. Jawaban yang lebih tepat mungkin Indomie Ayam Geprek. Itu kalau kamu nyari yang murah. Kalau punya duit, mending beli samyang. Dan kalau suka tantangan, saya sarankan beli pop mie dower.


Comments

  1. ayo segera bergabung dengan saya di D3W4PK
    hanya dengan minimal deposit 10.000 kalian bisa menangkan uang jutaan rupiah
    ditunggu apa lagi ayo segera bergabung, dan di coba keberuntungannya
    untuk info lebih jelas silahkan di add Whatshapp : +8558778142
    terimakasih ya waktunya ^.^

    ReplyDelete
  2. Indomie Cabe Ijo? Apakah Sepedes Cabe Ijo? Review Indomie Cabe Ijo >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Indomie Cabe Ijo? Apakah Sepedes Cabe Ijo? Review Indomie Cabe Ijo >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Indomie Cabe Ijo? Apakah Sepedes Cabe Ijo? Review Indomie Cabe Ijo >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK iT

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts